- 28/01/2025
PEKANBARU (VOXindonews) - Ada dua masjid berbentuk unik, dengan tema budaya dan kearifan lokal, disiapkan untuk berlebaran di tahun 2022 ini.
Pertama, Masjid Songkok Recca, yang dibangun sejak 2017 di Bone. Tepatnya di Jl Ahmad Yani, Kota Watampone tak jauh dari Bank Sulselbar dengan bentuk bangunan menyerupai penutup kepala masyarakat Bugis Bone.
Sholat Jumat pertama, sudah dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 1 April 2022, tiga hari yang lalu. Untuk selanjutnya, semua ibadah di bulan suci Ramadan 1443 Hijriah sudah bisa dilaksanakan sampai sholat ied mendatang.
Kedua, Masjid Tanjak Melayu, yang dibangun sejak 23 Desember 2020 di Batam. Tepatnya di kawasan Bandara Hang Nadim, dengan bentuk bangunan serupa penutup kepala bangsa Melayu.
Direncanakan selesai dibangun bulan April 2022 ini. Saat ini BP Batam (Badan Pengusahaan Batam), sedang dalam proses merekrut Imam dan Muadzin sehingga siap untuk Idulfitri 2022 nanti.
Dikutip dari akun Kata Kita, Nana Padmosaputro menulis direncanakan, Ramadan 1443 Hijriah tahun 2022 sudah dapat dipakai untuk salat ied tahun ini. (FJ)