VOXPekanbaru

'Halal bi Halal' IKPP Pekanbaru, Perkenalkan 'Urang Sumando' Caleg DPR RI

Redaktur : Fendri Jaswir
Minggu, 14 Mei 2023 17:17 WIB
Para tokoh dan mondek hadiri halal bi halal IKPP Pekanbaru

PEKANBARU (VOXindonews) - Ikatan Keluarga Pulau Aro Pulau Kedundung (IKPP) Kuantan Singingi (Kuansing) Kota Pekanbaru melaksanakan halal bi halal di rumah salah seorang tokoh IKPP H. Azhar Tanjung di Jl Rukun, Tangkerang Utara, Pekanbaru, Ahad (14/5/2023) siang.

Halal bi halal di bulan Syawal 1444 H itu dihadiri sekitar 100 orang warga atau anggota IKPP Pekanbaru. ''Dalam halal bi halal ini yang penting kita bisa saling berjumpa, saling berbagi  informasi, dan saling bermaaf-maafan,'' ujar Ketua IKPP Pekanbaru, Drs. Asrin Hamzah.

Memberikan tausyiah pada halal bi halal itu Ustad Bakri. Dalam ceramahnya, Ustad Bakri menekankan pentingnya silaturrahim dan bermaaf-maafan. Orang yang meminta maaf lebih besar pahalanya dibandingkan dengan yang menerima maaf.

Dalam kesempatan itu Ketua IKPP Pekanbaru Asrin Hamzah menyampaikan bahwa salah seorang anggota IKPP Pekanbaru yakni H. Fendri Jaswir, SP, MP dicalonkan untuk DPR RI oleh Partai Amanat Nasional (PAN) Daerah Pemilihan (Dapil) Riau 1 meliputi Kota Pekanbaru, Siak, Meranti, Bengkalis, Dumai, Rokan Hulu dan Rokan Hilir, pada Pemilu 2024.

Asrin mengajak warga IKPP Pekanbaru dan keluarga untuk sama-sama memberikan dukungan dan memilih, serta berdoa agar urang sumando Fendri Jaswir Sutan Bagindo terpilih sebagai anggota DPR RI. ''Akan menjadi kebanggaan bagi kita bila ada anggota kita menjadi anggota DPR RI,'' tuturnya.

Fendri Jaswir dalam sambutannya menyatakan dirinya maju ke DPR RI karena sudah pernah menjadi anggota DPRD Provinsi Riau Dapil Kuansing-Inhu periode 2004-2009. ''Agar perjuangan dan pengabdian kita untuk masyarakat Riau bisa lebih besar lagi,'' ujarnya.

Untuk itu, anggota Dewan Pendidikan Riau 2016-2022 ini dengan kerendahan hati memohon dukungan dan doa dari ninik mamak, datuk, orangtua, mondek (mak-mak), dunsanak, dan adik-adik serta seluruh keluarga besar IKPP.

''Insya Allah dengan dukungan dan doa kita bersama, dan tentu dengan kita pilih bersama, niat baik ini akan dikabulkan oleh Allah SWT. Aamiin ya Rabbal Alamin,'' tutur tokoh pers Riau itu.

IKPP Pekanbaru tiap bulan melaksanakan silaturahim di tempat anggota yang berbeda-beda. Hari ini disesuaikan dengan halal bi halal setelah puasa dan Idul Fitri 1444 H. Dalam kesempatan ini diserahkan santunan kepada suami dari salah seorang anggota yang meninggal dunia. (FJ)