VOXEdu

Mahasiswa KKN Undip Branding Desa Wisata Mulur Tirta Amerta Melalui Buku Profil

Redaktur : Fendri Jaswir
Selasa, 13 Agustus 2024 10:12 WIB
Penyerahan Buku Profil Desa Wisata Mulur Tirta Amerta kepada perangkat BUMDes setempat.

SUKOHARJO (VOXindonews) — Mahasiswa TIM II Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Diponegoro (Undip) Tahun 2024 melaksanakan  program kerja monodisiplin yakni branding Desa Wisata Mulur Tirta Amerta melalui pembuatan Buku Profil.

Menurut Puspa Almira, anggota TIM II KKN Undip Tahun 2024 dari program studi Administrasi Publik, Senin (12/8/2024), pembuatan Buku Profil tersebut bertujuan untuk memberikan informasi menarik seputar Desa Wisata Mulur Tirta Amerta, Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo.

Dijelaskan, Buku Profil Desa Wisata merupakan sebuah deskripsi atau gambaran lengkap tentang suatu desa yang memiliki potensi dan daya tarik wisata, baik dari segi alam, budaya, sejarah, maupun kehidupan masyarakatnya.

Buku profil desa wisata ini mencakup berbagai informasi penting yang menggambarkan karakteristik unik Desa Wisata Mulur Tirta Amerta, seperti lokasi, sejarah, potensi wisata, fasilitas, dan infrastruktur yang tersedia.

Buku Profil Desa Wisata Mulur Tirta Amerta. 

Pembuatan buku profil desa wisata ini, katanya, bertujuan untuk mempromosikan Desa Mulur sebagai destinasi wisata kepada wisatawan, serta memberikan panduan dan informasi yang komprehensif bagi pengunjung yang ingin mengeksplorasi Desa Wisata Mulur Tirta Amerta.

Buku Profil ini juga berfungsi sebagai alat untuk mengembangkan dan mengelola potensi wisata desa secara berkelanjutan, dengan melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat setempat.

Dalam proses penyusunan Buku Profil Desa Wisata Mulur Tirta Amerta melibatkan berbagai pihak mulai dari masyarakat, konsultan pariwisata Desa Wisata Mulur Tirta Amerta, perangkat Desa Mulur dan BUMDES Mulur Sugeng Abadi.

''Melalui penyusunan buku profil tersebut, segala informasi mengenai kebutuhan dan kondisi rill masyarakat Desa Mulur dapat disajikan secara lengkap dan akurat,'' ujar Puspa.

Penyusunan Buku Profil Desa Wisata Mulur Tirta Amerta memakan waktu sekitar 3 minggu. Selanjutnya, Buku Profil Desa Wisata Mulur Tirta Amerta diserahkan kepada Sugeng Riyadi, Kepala Desa Mulur dan Adi Prihananto, Direktur BUMDES Sugeng Abadi Mulur.

Penerbitan Buku Profil Desa Wisata ini diharapkan dapat menjadi alat promosi yang efektif untuk memperkenalkan potensi Desa Wisata Mulur Tirta Amerta kepada khalayak luas, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Puspa serahkan Buku Profil Desa Wisata Mulur Tirta Amerta kepada kepala desa. 

''Dengan adanya buku profil ini, diharapkan wisatawan akan lebih mudah mengenal dan tertarik mengunjungi desa tersebut, sehingga meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan,'' kata Puspa.

Selain itu, buku ini juga diharapkan dapat menjadi panduan bagi pengelola wisata dan pemerintah setempat dalam merencanakan dan mengembangkan desa sebagai destinasi wisata yang berkelanjutan.

Harapan lainnya adalah agar buku ini dapat menjadi sarana edukasi bagi masyarakat desa tentang pentingnya pelestarian budaya, alam, dan tradisi lokal, serta mendorong partisipasi aktif mereka dalam pengembangan pariwisata yang berdampak positif bagi ekonomi lokal. (FJ)

Desa Wisata Mulur Tirta Amerta Sukoharjo Mahasiswa KKN Undip Buku Profil Puspa