VOXEconomy

Pertamina Tanamkan Semangat Cinta Energi dan Nilai Akhlak Sejak Dini

Redaktur : Fendri Jaswir
Jum'at, 30 Agustus 2024 16:23 WIB
Perwira PHR mengajarkan cinta energi dan nilai akhlak kepada murid SD.

PEKANBARU (VOXindonews) - Senin (26/8/2024) pagi, di Sekolah Dasar (SD) Negeri 117 Pekanbaru, terasa amat menyenangkan. Kehadiran sejumlah Perwira Pertamina disambut ceria para murid sekolah dasar.

Ada yang berbeda pagi itu, proses belajar mengajar yang biasanya diampu oleh majelis guru, namun kali ini para murid mengikuti pelajaran bersama para pekerja PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Wilayah Kerja (WK) Rokan yang juga berkolaborasi dengan PGN, SH C&T dan SH Gas.

Keberadaan Perwira Pertamina di sejumlah sekolah dasar di WK Rokan merupakan rangkaian dari Program Pertamina Energi Negeri 7.0 tahun 2024. Program ini menyasar murid sekolah dasar demi mendukung kemajuan pendidikan di Indonesia.

Gelak tawa diiringi candaan segar mewarnai interaksi para Perwira Pertamina dalam belajar, suasana terasa ceria. Proses belajar berlangsung santai, diawali berbagi inpsirasi dan pengetahuan kepada murid pada kelas inspirasi manajemen.

Para murid kian ceria saat para Perwira Pertamina mengajak bermain lewat game edukatif. Sementara, para murid dibuat berdecak kagum saat Perwira PHR menunjukkan kemajuan teknologi Mixed Reality (MR) yang juga digunakan dalam industri migas.

Mixed reality  merupakan teknologi yang menggabungkan dunia nyata dengan dunia digital, memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan elemen-elemen virtual seolah-olah mereka benar-benar ada di dunia nyata.

Teknologi ini berada di antara augmented reality (AR) dan virtual reality (VR) dalam spektrum realitas yang diperluas (extended reality atau XR).

Dalam mixed reality, objek digital tidak hanya ditampilkan di atas lingkungan nyata (seperti dalam augmented reality), tetapi juga dapat berinteraksi dengan objek-objek fisik di dunia nyata dengan cara yang lebih dinamis dan realistis.

“Inilah wujud kepedulian Perwira Pertamina untuk turut serta dalam kemajuan pendidikan secara konkrit,'' kata salah satu perwakilan manajemen PHR Triatmojo Rosewanto.

Melalui kegiatan ini diharapkan dapat membangkitkan semangat kecintaan terhadap Indonesia melalui kecintaan terhadap Pertamina, yang meliputi proses bisnis dan produk Pertamina yang disampaikan dalam bahasa yang mudah dimengerti pada kegiatan yang lebih informal. Terutama untuk di lingkungan PHR WK Rokan.

Para murid diajak berpetualang menyelami dunia migas dengan cara yang sederhana, sehingga diharapkan para generasi muda ini semakin peduli dengan energi dan lingkungan. Tak kalah penting, Para Perwira Pertamina menularkan semangat AKHLAK sebagai identitas dan perekat budaya kerja secara berkelanjutan.

AKHLAK adalah kependekan dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif. Amanah dalam hal ini berarti memegang teguh kepercayaan yang diberikan melalui perilaku integritas, terpercaya, bertanggung jawab, Komitmen, akuntabilitas, jujur, dan disiplin. Nilai-nilai AKHLAK dinilai perlu ditanamkan para murid sejak dini dalam kehidupan sehari-hari.

“Kegiatan Pertamina Energi Negeri telah sukses mewujudkan semangat AKHLAK, One Pertamina dan membangun image positif bagi Pertamina di mata masyarakat sebagai Insan Pertamina yang peduli kepada lingkungan sekitar,” kata Triatmojo yang saat ini mengemban tugas sebagai VP Information Teknology (IT) di PHR WK Rokan.

Program Pertamina Energi Negeri 7.0 diikuti sebanyak 989 Perwira Pertamina kolaborasi dari berbagai Holding dan Subholding. Program ini berlangsung serentak di lebih dari 76 sekolah di seluruh Indonesia.

Untuk di Wilayah Kerja Rokan, Program Pertamina Energi Negeri telah terlaksana di SDN 29 Mandau, SDN 10 Minas, SDN 85 Rumbai, SDN 110 Rumbai dan Sekolah Alam Rumbai. (FJ/Rls)

Pertamina Nilai Akhlak Cinta Energi VOXindonews PHR WK Rokan Jual Beli Online Lazada Shopee