- 24/04/2025
PEKANBARU (VOXindonews) - Ir. H. Sahidin terpilih dan ditetapkan sebagai Ketua DPW PAN Provinsi Riau Periode 2024-2029 dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) VII PAN di Hotel Grand Central, Pekanbaru, Sabtu (19/4/2025).
Muswil berlangsung secara hibrid bersamaan dengan Muswil VII PAN Jawa Timur, dipimpin oleh Waketum DPP PAN Viva Yoga Mauladi melalui zoom meeting. Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan juga membuka Muswil bersama via zoom meeting dari Jakarta.
Hadir di DPP PAN Waketum Eddy Soeparno, Bendum Pangeran Khairul Saleh, Ibnu, Ketua Umum BM PAN Pasha Ungu, anggota DPR RI Bakri dan Ketum PUAN Intan Fauzi. Mewakili DPP PAN hadir langsung di Riau Wasekjen Tedi dan Erwin.
H. Sahidin yang kini anggota DPR RI ditetapkan sebagai Ketua Formatur sekaligus Ketua DPW PAN Riau periode 2024-2025. Sahidin ditetapkan sebagai formatur tunggal yang akan menyusun pengurus bersama dengan DPP PAN.
Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dalam sambutannya menekankan bahwa aktifitas partai harus dimulai dari sekarang. Harus rajin silaturahmi dan membangun jaringan. Sebab, yang akan menentukan pada Pemilu 2029 adalah jaringan.
Selanjutnya, Zulhas meminta agar menjaga kekompakan. Selain itu, buat rancangan program yang dapat dilaksanakan.
''Kita adalah partai penguasa. Saudaraku tidak perlu sungkan-sungkan lagi. Berhasil pembangunan, berarti kita berhasil. Kalau gagal, kita berarti gagal,''' ujarnya. (FJ)
Muswil PAN Riau Ketua DPW PAN Riau Sahidin DPP PAN Zulhas VOXindonews Lazada Shopee