VOXRiau

Reuni Akbar IKA FNGT Unri 2026 Agak Lain, Bertabur Hadiah dan Dihadiri 200 Peserta serta 25 Mantan Dosen

Redaktur : Fendri Jaswir
Senin, 26 Januari 2026 07:32 WIB
Alumni FNGT Unri angkatan 1990 peserta yang paling banyak hadir.

PEKANBARU (VOXindinews) - Reuni Akbar Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Non Gelar Teknologi (IKA FNGT) Universitas Riau (Unri) tahun 2026 kali ini memang agak lain. Selain dihadiri lebih 200 orang alumni, juga dihadiri 25 orang mantan dosen yang sudah berusia tua.

Reuni Akbar dilaksanakan di Taman Agrowisata Balai Benih Induk (BBI) Tanaman Pangan, Marpoyan, Pekanbaru, Minggu (25/1/2026). Diantara mantan dosen yang hadir adalah Ariffien Mansyoer, Fachri Yasin, Hasibuan, Syafaruddin, Ardian, Raswen Efendi, Islan, Siswanto, Edward, Rian Tri Komara, Yurnawati, Wardati, Armaini, Husnayeti, Eliza, Khairat, Yenita Morena, Drastinawati,  Supratman, dan Silvia Reni Yenti.

Hadir juga Ketua IKA Unri Wan Muhammad Hasyim alias Suhu Wan, alumni FNGT tahun 1983 yang sekarang Wakil Bupati Inhu Hendrizal, alumni 1990 yang kini anggota DPRD Dumai Yuhendri, alumni 1981 yang juga mantan Kadis Pertanian dan Hortikultura Riau Basriman, alumni 1985 yang mantan anggota DPRD Riau Fendri Jaswir, dan mantan Ketua IKA FNGT Unri Syafri.

FNGT Unri adalah fakultas khusus Diploma III yang menyiapkan tenaga ahli terapan. Terdiri dari dua jurusan Penyuluhan Pertanian dan Produksi Pertanian, dan dua program studi Teknik Sipil dan Teknik Kimia. Lulusannya umumnya langsung diterima kerja baik di pemerintahan maupun swasta.

Sayang umur fakultas ini hanya 10 tahun yakni angkatan 1981 sampai angkatan 1990. Sebab, setelah itu jurusan Penyuluhan Pertanian dan Produksi Pertanian berubah jadi Fakultas Pertanian dan prodi Teknik Sipil dan Teknik Kimia menjelma jadi Fakultas Teknik. Namun karena kekhususan itu pula maka alumninya sampai sekarang tetap kompak, penuh kekeluargaan, begitupun mantan dosennya.

Para dosen FNGT Unri yang sudah usia tua hadir dan mendapat bingkisan. 

Acara Reuni Akbar IKA FNGT Unri tahun 2026 diawali dengan gerak jalan santai mengelilingi Taman Agrowisata BBI Marpoyan, dilepas oleh Wakil Bupati Inhu Hendrizal. Setelah istirahat dan sarapan, acara dilanjutkan dengan ramah tamah.

Ketua IKA FNGT Unri Neil Antariksa dalam sambutannya mengucapkan terima kasih banyak atas kehadiran abang, kakak dan adik-adik alumni. Walaupun persiapan singkat, namun tingkat kehadiran cukup tinggi. Ditambah lagi dengan kehadiran dosen yang cukup banyak.

''Acara ini dapat terlaksana atas partisipasi para alumni, baik moril maupun materil. Tidak ada sponsor dari luar. Untuk itu kami mengucapkan terima kasih banyak atas partisipasi dan kepedulian para alumni FNGT,'' ujarnya.

Banyak pesan dan kesan yang disampaikan alumni Hendrizal, Yuhendri, dan para dosen. Semuanya penuh kenangan dan sulit untuk dilupakan. Sehingga alumni memberikan penilaian dan bingkisan kepada dosen terfavorit Yenita Morena, dosen terkiller Fachri Yasin dan dosen terbaik Ariffien Mansyoer.

Reuni Akbar kali ini betul-betul bertabur hadiah dan souvenir. Pemberian hadiah dan souvenir diselingi dengan penampilan nyanyi oleh masing-masing angkatan. Panitia memberikan hadiah dan souvenir kepada peserta pertama datang, peserta yang datang paling jauh dari Kalimantan dan Yogyakarta, angkatan terbanyak hadir 1990, angkatan terkompak 1989, dan lainnya. (FJ)

Reuni Akbar IKA FNGT Unri Bertabur Hadiah dihadiri 25 mantan dosen VOXindinews Lazada Shopee