VOXNasional

Catat Tanggalnya! LP3N Perti Pimpinan UAS Selenggarakan Muzakarah dan Seminar Internasional di Pekanbaru

Redaktur : Fendri Jaswir
Jum'at, 11 April 2025 06:49 WIB
Buya Gamal Abdul Nasir, Ketua PD Perti Riau (kiri) bersama UAS.

PEKANBARU (VOXindonews) - Lembaga Penyelenggaraan Pendidikan Perti (Persatuan Tarbiyah Islamiyah) Nasional (LP3N) pimpinan Ustadz  Prof.  Abdul Somad, D E.S.A,  Ph.D,  menyelenggarakan Muzakarah dan  Seminar Internasional Pendidikan Persatuan Tarbiyah Islamiyah, 22-24 April 2025 mendatang  di Pekanbaru. Acara bergengsi ini bertema  “Revitalisasi Pendidikan Perti: Istiqomah & Adaptif”.

Acara ini akan dibuka oleh Menteri Agama, Prof. Dr. Nasaruddin Umar, MA sekaligus menjadi Keynote Speaker bersama   Gubernur Riau, H. Abdul Wahid, M.Si dan Ustadz Abdul Somad (UAS) senduri. Turut hadir  Ketum PP Perti, Dr. H. Muhammad Syari Hutauruk, MM, Pembina PP Perti, Oesman Sapta Odang (OSO) dan para pimpinan MTI/  Pondok Pesantren Perti SE Indonesia.

Ketua Panitia Muzakarah dan Seminar, Dr. Gamal Abdul Nasir, MM. yang juga Ketua PD Perti Riau didampingi Koordinator Humas Panitia, Buya Ir. Fakhrunnas MA Jabbar, MIKom, Ph.D (Can) kepada pers menjelaskan segala persiapan dan koordinasi dengan berbagai pihak terus dilakukan.

"Hal yang membanggakan hati kami, Bapak Gubernur Riau, H. Abdul Wahid, M.Si mendukung penuh kegiatan ini dengan melibatkan dinas dan instansi terkait. Acara seminar  dipusatkan di Menara Dang Merdu, BRK Syariah, Pekanbaru. Seminar yang berlangsung dari pukul 09.00 hingga 17.00 WIB ini menghadirkan tokoh-tokoh nasional dan akademisi terkemuka," kata Gamal

Buya Gamal selanjutnya menjelaskan, para  narasumber berkompeten  siap membahas tantangan dan arah baru pendidikan Islam berbasis kitab kuning serta kurikulum Tarbiyah Islamiyah, yaitu: Prof. H. Gamal Abdul Nasir zakaria, Ph. D (Guru Besar Universiti Brunei Darussalam),  YM Dato’ Seri Dr. Haji Norarfan, Ph.D. (Rektor Universiti Islam Sultan Syarif Ali- Unissa, Brunei Darussalam), Prof. Dr. H. Duski Sanad,, MA. (Wakil Ketua Umum PP Perti),  Dr. Muhammad Kosim, MA. (Dosen UIN Imam Bonjol, Sumbar), Prof. Dr. Azmil Hasim (Guru Besar Universiti Pendidikan Sultan Idris- UPSI Perak, Malaysia).

"Kegiatan ini juga terbuka untuk umum dengan biaya partisipasi sebesar Rp 200.000, yang mencakup makalah dan sertifikat. Pendaftaran peserta dapat dilakukan secara daring melalui tautan: https://bit.ly/seminarlp3n atau https://linktr.ee/majlis_online, dengan batas akhir pendaftaran pada 22 April 2025," ujar Buya Gamal.

Seminar ini tidak hanya berlangsung luring, tetapi juga dapat diikuti secara daring melalui Zoom Meeting, sehingga menjangkau peserta dari berbagai daerah dan luar negeri.

Sementara Buya Fakhrunnas menambahkan Informasi lebih lanjut terkait kegiatan ini dapat diperoleh melalui kontak panitia: Sekretaris , Surya Arfan: 0823-7254-7192 dan Ahmad Rudi: 0822-8765-0547 atau Nuriana: 0852-7131-5660. (FJ/Rls)

Muzakarah Seminar Internasional Perti UAS Riau VOXindonews Lazada Shopee