VOXRiau

Pejabat Walikota Pekanbaru dan Bupati Kampar Dilantik Ahad atau Senin, SK Sudah Dijemput ke Jakarta

Redaktur : Fendri Jaswir
Rabu, 18 Mei 2022 21:09 WIB
Muflihun, S. STP, M. AP dan Dr. H. Kamsol

PEKANBARU (VOXindonews) - Pelantikan Pejabat Walikota Pekanbaru dan Bupati Kampar akan dilaksanakan hari Ahad (22/5/2022) atau Senin (23/5/2022) pekan depan di Pekanbaru oleh Gubernur Riau Syamsuar mewakili Menteri Dalam Negeri. Berkemungkinan besar yang dilantik Muflihun S. STP, M. AP sebagai Pejabat Walikota Pekanbaru dan Dr. H. Kamsol sebagai Pejabat Bupati Kampar.

Kepala Biro Pemerintahan Setda Provinsi Riau, Muhammad Firdaus yang dikonfirmasi VOXindonews, Rabu (18/5/2022), mengatakan ''Bisa hari Minggu atau Senin,'' ujarnya. Jika hari Senin maka perlu diangkat Pelaksana Harian (Plh) karena masa berakhir jabatan hari Ahad, 22 Mei 2022.

Sekretaris Daerah Provinsi Riau SF. Haryanto sudah melayangkan undangan untuk rapat persiapan pelantikan tersebut. Rapat dilaksanakan Kamis (19/5/2022) besok pukul 14.00 di ruangan Kenanga kantor gubernur. Ada 18 orang pejabat yang diundang untuk rapat tersebut. 

Menurut Firdaus, anak buahnya sudah berangkat ke Jakarta untuk mengambil SK Pejabat Walikota Pekanbaru dan Bupati Kampar. ''Bukan saya yang berangkat, cukup anggota aja,'' katanya. Namun mantan Kepala Biro Humas Pemprov Riau itu belum tahu siapa nama yang di-SK-kan Mendagri.

Beberapa sumber VOXindonews membenarkan nama Muflihun, Sekretaris DPRD Provinsi Riau dan Kamsol, Kepala Dinas Pendidikan Riau, yang disetujui Mendagri. Kedua nama ini tidak diusulkan Gubernur Riau Syamsuar untuk pejabat Walikota Pekanbaru dan Bupati Kampar.

Gubernur Syamsuar mengusulkan Masrul Kasmy, Asisten I Setda Riau, Bobby Rachmat, Kadispora Riau dan M. Edy Afrizal, Kepala BPPD Riau, sebagai calon Pejabat Walikota Pekanbaru. Sedangkan untuk Pejabat Bupati Kampar, Syamsuar mengusulkan Imron Rosyadi, Kadisnakertrans Riau,  Zulkifli Syukur, Karo Kesra Riau dan Roni Rachmat, Kadis Pariwisata Riau.

Sumber VOXindonews menyebutkan kedua pejabat Pemprov Riau itu berhasil memperoleh jabatan tersebut berkat lobi-lobi politik. Muflihun masuk jalur Kantor Staf Presiden (KSP) dan Kemendagri. Sedangkan Kamsol masuk melalui jalur PDIP. Kamsol memang dekat dengan PDIP karena pernah di tim transisi ketika Jokowi terpilih jadi Presiden tahun 2014.

Muhammad Adil, Bupati Kepulauan Meranti, kepada VOXindonews mengakui ikut meneken beberapa berkas usulan Kamsol untuk Pejabat Bupati Kampar. Maklum, Kamsol adalah mantan Sekretaris Daerah Kepulauan Meranti. ''Ada beberapa berkas, saya tak cek lagi, saya teken aja,'' ujarnya.

Sejauh ini belum didapat konfirmasi apakah Gubernur Riau Syamsuar akan melantik langsung kedua pejabat kepala daerah itu atau diwakilkan ke Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution. Sebab, keduanya bukanlah pejabat yang diusulkan gubernur. Malahan Kamsol baru beberapa bulan dilantik sebagai Kadis Pendidikan Riau tanpa jalur asismen. (FJ)